CSRINDONESIA – Depok, Berbekal kesadaran akan dampak perubahan iklim global yang dewasa ini kian mempengaruhi kehidupan sehari-hari, maka tergeraklah ragam upaya untuk penghijauan, konservasi dan pemberdayaan masyarakat yang terintegrasi dalam rangka menjaga dan memperbaiki kualitas ekosistem lingkungan. Bank Indonesia bersama Generasi Muda Cendekia (GMC) tengah mengembangkan program Bina Desa Bangun Indonesia (Bindesia) yang berlokasi di area sepadan Situ Cilangkap Kota Depok.
Program ini tak hanya ingin memastikan keberlanjutan ekosistem untuk kelestarian lingkungan sebagaimana tersebut dalam tujuan SDGs, namun juga berperan sebagai katalisator peningkatan taraf hidup masyarakat di aspek pendidikan, kesehatan dan pemberdayaan ekonominya. Dua tahun berjalan, program tersebut berhasil menjadi suatu kolaborasi yang berbasiskan pada kebutuhan masyarakat dan terus berupaya menciptakan kehidupan yang sehat dan sejahtera.
Representasi tentang perbaikan kualitas ekosistem oleh bindesia, adalah konservasi situ: konservasi dilaksanakan selama tiga tahun dengan tiga kegiatan utama, diantaranya pembersihan sampah dan gulma, penanaman seratus pohon bambu apus dan dua ratus pohon karet jepang, serta penebaran 125.000 benih ikan.
Keturutsertaan pemerintah daerah penting diperoleh agar menjamin kesinambungan program. Mengawali tahun 2018, berkat partisipasi aktif dari berbagai komunitas masyarakat yang mencakup Karang Taruna, LPM, PKK serta Aparat Kelurahan dalam berbagai kegiatan bindesia, Situ Cilangkap sebagai titik intervensi Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) kini menjadi pusat perhatian pemerintah kota setempat.
Pada 20 Januari lalu, Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Depok turut andil dalam serangkaian kegiatan konservasi. Bersama LPM dan fasilitator bindesia, dinas melaksanakan restocking. Yakni penebaran kembali benih ikan ke Situ Cilangkap sebanyak sepuluh ribu ekor. Pihak Dinas juga menyerahkan lima ribu ekor benih ikan kepada Karang Taruna untuk budidaya komersial.|CSRI/WAW.