Home Humaniora 12 Tahun Balinale (1): Mempesona Sineas Dunia Dengan Keanekaragaman Budaya Indonesia

12 Tahun Balinale (1): Mempesona Sineas Dunia Dengan Keanekaragaman Budaya Indonesia

4629

CSRINDONESIA – BALI, Film telah menjadi media yang memiliki manfaat dan kontribusi besar untuk mempromosikan dunia pariwisata Indonesia, serta Balinale hadir secara khusus memperkuat Bali dan Indonesia sebagai destinasi untuk membuat film kelas dunia, begitu dikatakan Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Tahun ini, digelar pada tanggal 24-30 September, Bali International Film Festival (aka Balinale) diharapkan mampu menyedot sekitar 8,000 orang akan berkesempatan menikmati tayangan film-film independen terbaik lebih dari 40 negara di ‘Official Venue Partner’ Cinemaxx Theater Lippo Mall Kuta dan Plaza Renon Denpasar. Film Dokumenter, Pendek, Feature dengan beragam genre dan tentunya sebuah segmen bergengsi dengan julukan World Premiere, Asean Premiere, Film Anak-anak, Film Remaja untuk film- film Indonesia terbaru dan yang belum dirilis menjadikan festival yang sangat ditunggu masyarakat.

Sejumlah Film Nasional unggulan akan hadir di Balinale dan juga Film yang belum rilis di Bioskop dengan para Artis pendukung yang menyertai film mereka yang akan di screening di Balinale tahun ini. Sineas-sineas dan artis film Internasional juga akan hadir seperti dari Malaysia, Korea, Taiwan,Jepang, Amerika, Australia, New Zealand dan negara lainnya. Mereka semua akan menginap dan dimanjakan oleh Aryaduta Bali yang merupakan ‘Official Hotel Partner’ Balinale.

Balinale memang bukan sekedar Festival Film karena dengan bersamaan tampilnya keaneka-ragaman budaya Indonesia pada film dan sejumlah rangkaian acara selama festival, dan tahun ini merupakan pagelaran yang ke-12. Tema festival tahun ini adalah TIMELESS, kemampuan film untuk mengkomunikasikan kisah-kisah besar manusia serta momen-momen singkat yang mengubah emosi dunia. |CSRI/WAW